Detail Berita

Pengkayaan Vegetasi Njulung Agro Edu Tourism


Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melakukan penanaman 4.000 bibit pohon dalam acara Pengkayaan Vegetasi di Njulung Agro Edu Tourism, Desa Bambang Kecamatan Wajak Kabupaten Malang. Njulung Agro Edu Tourism berdiri di atas tanah seluas kurang lebih 20 hektare dan secara geografis lokasinya terletak di kaki Gunung Semeru dan terdapat sungai Lesti bagian dari anak sungai Brantas.

Program yang dilakukan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Malang ini bertujuan untuk mengembalikan dan  memperbaiki kualitas lingkungan agar dapat berfungsi sesuai peruntukan tata ruang. Tujuan lainnya, untuk mengurangi erosi dan sedimentasi daerah aliran sungai Lesti sebagai anak sungai DAS Brantas, sebagai tampungan air hulu DAS Brantas, penambahan keanekaragaman hayati dengan pengkayaan jenis vegetasi, meningkatkan ekologi dan ekonomi bagi BumDes, dan peningkatan ekonomi masyarakat sekitar secara tidak langsung

Pengkayaan vegetasi ini menjadi pilot project dari upaya peningkatan kualitas ekosistem dan fungsi lahan, yakni dengan menyesuaikan jenis tanaman dengan lahan dan ekosistem yang terbangun di sekitarnya. Adapun 4.000 batang bibit tanaman yang ditanam terdiri dari 1.000 batang bibit Sawo kecik, 1.000 batang bibit Alpukat, 1.000 batang bibit Sukun dan 1.000 batang bibit Nangka. Selain itu, juga dilakukan kegiatan pembersihan lahan dari semak belukar seluas 8 hektare.

Aktivitas penambangan selain dapat menunjang kebutuhan ekonomi juga dapat menimbulkan permasalahan lingkungan, seperti kerusakan lahan, perubahan bentang alam, hilangnya habitat flora dan fauna endemik, dan  berpotensi menimbulkan bencana tanah longsor jika curah hujan tinggi. Dampak negatif inilah yang diupayakan untuk diminimalisir dengan cara rehabilitasi lahan. Untuk itu, rehabilitasi lahan bekas tambang ini dilakukan dengan melihat potensi dari wilayah yang terdampak, sehingga pemulihannya akan memberikan dampak positif bagi kelestarian ekosistem dan peningkatan ekonomi masyarakat lokal.

Berita Lain